Macam-Macam Digital Ads dan Cara Memilih yang Tepat untuk Bisnis
durasi baca : 9 menit
Seperti yang kita ketahui, persaingan bisnis semakin ketat dan cepat berubah. Makanya, memahami macam-macam ads jadi salah satu hal penting untuk bantu bisnis tetap relevan dan mudah ditemukan pelanggan.
Digital ads sendiri adalah bagian dari strategi pemasaran digital yang fungsinya untuk menjangkau audiens yang lebih luas, lebih tepat sasaran, dan lebih mudah diukur hasilnya.
Setiap jenis iklan punya karakteristik, format, dan kelebihan masing-masing. Karena itu, penting banget untuk bisnis tahu apa saja jenis-jenis iklan digital, bagaimana cara kerjanya, serta kelebihan dan kekurangannya. Yuk simak artikel ini untuk mempelajarinya lebih lanjut!
Kenapa Digital Ads Penting dalam Strategi Pemasaran Digital?
Digital ads itu ibarat pendorong yang bantu bisnis kamu dikenali, ditemukan, dan diingat oleh target audiens. Tanpa iklan digital, strategi pemasaran online rasanya kurang lengkap karena kamu hanya mengandalkan konten organik yang butuh waktu lama untuk terlihat hasilnya.
Semakin kamu tahu perbedaan tiap jenis iklan, semakin tepat langkah marketing yang kamu ambil. Nah, berikut alasan kenapa digital ads itu penting banget:
1. Sebagai Alat untuk Mempromosikan Produk atau Layanan
Digital ads membantu bisnis menyampaikan informasi penting tentang produk atau layanan secara cepat dan terarah. Dengan konten yang jelas, audiens langsung paham apa yang ditawarkan dan kenapa itu relevan bagi mereka.
2. Sebagai Cara Meningkatkan Kesadaran Pelanggan
Iklan digital membuat audiens sadar akan masalah yang mereka hadapi sekaligus menawarkan solusi melalui produkmu. Ini membantu meningkatkan pemahaman dan minat mereka secara alami.
3. Sebagai Cara Mengetahui Iklan Kompetitor
Melalui digital ads, bisnis bisa melihat strategi promosi kompetitor untuk dibandingkan dan dipelajari. Hasilnya, kamu bisa membuat iklan yang lebih kuat dan lebih unggul di pasar.
4. Sebagai Cara Meningkatkan Retensi Pelanggan Tetap
Iklan yang konsisten menjaga bisnismu tetap diingat oleh pelanggan lama. Ini membantu mempertahankan hubungan jangka panjang dan mencegah mereka beralih ke kompetitor.
5. Meningkatkan Kepercayaan Diri Karyawan
Ketika iklan berhasil dan brand semakin dikenal, karyawan jadi lebih bangga dan percaya diri. Efek positif ini meningkatkan semangat kerja dan motivasi seluruh tim.
Jenis-Jenis Digital Ads
Setelah tahu pentingnya digital ads dalam strategi pemasaran digital, sekarang saatnya mengenal macam-macam jenis iklan yang bisa kamu gunakan.
Setiap jenis iklan punya kelebihan dan kekurangan yang berbeda, jadi memahami perbedaannya bisa bantu kamu memilih strategi yang paling pas buat bisnismu. Yuk, kita bahas satu per satu!
A. Native Ads

Native ads adalah iklan yang tampil secara natural dan menyatu dengan konten, misalnya postingan bersponsor di feed Facebook yang terlihat seperti unggahan biasa.
Keunggulannya, iklan ini tidak terasa mengganggu dan cenderung punya engagement lebih tinggi karena tampil alami.
Namun, kekurangannya adalah audiens bisa merasa tertipu jika tidak sadar itu iklan, dan performanya sangat bergantung pada kualitas konten.
B. Email Marketing

Email marketing adalah cara mempromosikan produk melalui email, seperti newsletter, promo diskon, atau info produk baru dari sebuah e-commerce.
Kelebihannya, iklan ini sangat personal, murah, dan bisa menjangkau audiens yang sudah tertarik. Kekurangannya, pesan bisa masuk ke folder spam atau tidak dibuka sama sekali kalau kontennya kurang menarik.
C. Social Media Ads

Social media ads adalah iklan yang muncul di platform seperti Instagram, Facebook, TikTok, atau LinkedIn dengan format gambar, video, atau carousel. Kelebihannya, targeting-nya sangat detail sehingga iklan bisa tepat sasaran dan tampil menarik.
Tapi kekurangannya, kompetisi tinggi dan performanya sering bergantung pada algoritma yang mudah berubah.
D. Display Ads

Display ads adalah iklan visual berupa banner atau gambar yang muncul di berbagai website, seperti banner di situs berita online.
Keunggulannya, cocok untuk bangun brand awareness dan jangkauannya luas. Kekurangannya, banyak orang sudah terbiasa mengabaikan banner (ad blindness), sehingga CTR cenderung rendah.
E. Online Video Ads

Online video ads adalah iklan video yang muncul di YouTube atau platform streaming lainnya, biasanya sebelum atau di tengah video yang ditonton.
Kelebihannya, video bisa menyampaikan pesan dengan lebih kuat karena visual dan audio bekerja bersama. Kekurangannya, biaya produksi bisa lebih tinggi dan ada risiko dilewati (skip) oleh pengguna jika videonya tidak cukup menarik.
F. Mobile Ads

Mobile ads adalah iklan yang dirancang khusus untuk pengguna smartphone, seperti iklan dalam aplikasi atau game.
Kelebihannya, mudah menjangkau pengguna kapan saja karena mayoritas orang memakai ponsel setiap hari.
Kekurangannya, layar kecil membuat iklan mudah terlewat atau dianggap mengganggu, terutama jika muncul tiba-tiba.
G. Pay-per-Click (PPC)

PPC adalah model iklan di Google di mana pengiklan hanya membayar ketika iklan diklik, dan biasanya muncul di bagian atas hasil pencarian dengan label “Sponsored.”
Kelebihannya, jenis iklan PPC bisa langsung menjangkau orang yang memang sedang mencari produk tersebut. Kekurangannya, biaya per klik bisa mahal untuk kata kunci kompetitif dan butuh optimasi terus-menerus.
H. Retargeting Ads

Retargeting ads adalah iklan yang mengejar pengguna yang sebelumnya sudah melihat produk atau mengunjungi situsmu, lalu menampilkan iklan yang sama ketika mereka membuka internet atau media sosial lain.
Kelebihannya, peluang konversi jauh lebih besar karena audiens sudah tertarik sebelumnya. Kekurangannya, beberapa pengguna merasa iklan ini mengikuti mereka dan bisa menimbulkan rasa tidak nyaman jika intensitasnya terlalu sering.
Cara Menentukan Digital Ads yang Tepat untuk Bisnis
Setiap bisnis punya kebutuhan, target, dan budget yang berbeda. Nah, biar nggak salah langkah, berikut beberapa cara sederhana untuk menentukan digital ads yang pas untuk bisnismu:
1. Pahami Target Audiens
Sebelum memilih jenis digital ads, kamu perlu tahu dulu siapa audiensmu, apa kebiasaan mereka, dan platform apa yang paling sering mereka pakai.
Dengan begitu, iklanmu bisa tampil di tempat yang tepat dan menjangkau orang yang benar-benar butuh produkmu.
2. Sesuaikan dengan Anggaran Iklan
Setiap bisnis punya budget berbeda, jadi pilihlah jenis iklan yang sesuai kemampuan. Kabar baiknya, digital ads itu fleksibel dan kamu bisa mulai dari budget kecil, lalu ditingkatkan ketika performanya bagus.
3. Perhatikan Tujuan Pemasaran
Tentukan dulu tujuan kampanyemu: mau meningkatkan awareness, trafik, atau penjualan? Karena tiap jenis iklan punya kekuatan berbeda. Misalnya video ads bagus untuk branding, sementara PPC cocok untuk mendorong konversi cepat.
4. Analisis Efektivitas Media Iklan
Cek performa iklan secara rutin menggunakan metrik seperti CTR, konversi, atau jumlah tayang. Dari data ini, kamu bisa tahu iklan mana yang efektif dan melakukan perbaikan agar hasilnya makin maksimal.
5. Perhitungkan Tren dan Perkembangan Pemasaran Terkini
Dunia digital cepat berubah, jadi penting mengikuti tren seperti naiknya konsumsi video, munculnya platform baru, atau fitur-fitur iklan canggih seperti AR/VR. Dengan mengikuti tren ini, bisnis bisa memilih jenis iklan yang relevan dan tetap kompetitif.
Yuk Pilih Digital Ads yang Tepat!
Dengan memilih strategi ads yang tepat, kamu bukan hanya bisa menghemat budget, tapi juga meningkatkan peluang konversi dan mempercepat pertumbuhan bisnis. Dunia digital terus berkembang, jadi jangan ragu untuk terus bereksperimen, mengukur performa, dan menyesuaikan strategi.
Kalau kamu mau bisnis makin dikenal dan penjualan meningkat, Jasa Google Ads dari Whello bisa jadi solusi tepat! Tim profesional Whello siap membantu memilih jenis Google Ads yang paling sesuai dengan target bisnismu, mulai dari search ads, display ads, hingga macam-macam ads lainnya, semuanya disesuaikan dengan tujuan dan budget.
Dengan strategi yang tepat, iklanmu nggak cuma tampil di halaman pertama Google, tapi juga menjangkau audiens yang benar-benar relevan, sehingga peluang konversi makin tinggi. Jadi, yuk percayakan kampanye Google Ads-mu ke Whello dan rasakan hasilnya!

Frequently Asked Questions
Ads adalah iklan digital untuk mempromosikan produk atau layanan secara online.
Suka Artikel Ini?
Cari Artikel
Layanan Whello
- Jasa Pembuatan Website
- Jasa SEO
- Google Ads
- Facebook Ads
- Instagram Ads
- Copywriting
- Jasa Pembuatan Aplikasi
Subscribe Newsletter Whello Gratis
Dapatkan promo eksklusif dan konten menarik langsung di emailmu.

Over Giras Utomo
SEA Specialist
Kenalin aku Giras Utomo, SEA Specialist di Whello yang jago banget nyusun strategi iklan biar bisnis klien bisa tumbuh maksimal. Yuk belajar iklan!
